Brunch at The Barn, Nannys Pavillon Flavor Bliss

Aku dan beberapa teman foodies mendapat undangan Brunch Gathering with Nannys Pavillon The Barn yang berlokasi di Flavor Bliss, Alam Sutera tepatnya pada hari Sabtu minggu lalu. Tempatnya sangat menarik dengan konsep unik seperti sedang makan di dalam gudang (The Barn). Akan tetapi gudang yang satu ini tidak berantakan, melainkan sangat homy, cozy dan semuanya tertata rapi. Dekorasi interiornya minimalis banyak didominasi oleh kayu-kayu, dan semuanya bergaya country dengan sentuhan tong kayu, jerami, pelana kuda, lampu minyak, dan lainnya. Area makan terbagi menjadi 2, area di depan teras untuk smoking area, sedangkan area indoor baik lantai 1 atau lantai 2 diperuntukkan untuk non smoking area.

Suasana di The Barn Nannys Pavillon

Nannys Pavillon sekarang menyediakan aneka pilihan menu menarik untuk sarapan yang bisa dinikmati sejak pukul 08 pagi hingga pukul 11 siang. Semua breakfast menu ini dimasak dan disajikan fresh setiap harinya dan bagi setiap pembelian breakfast set menu, kita akan mendapatkan 2 cups of Coffee or Tea for free. Asik ya! Harga menu breakfastnya pun sangat terjangkau, hanya seharga IDR 37K dan tersedia 3 pilihan menu, ada Marsh’s Potato Pancake, Carter’s Favorite Breakfast dan Bernard’s Egg Benedict Pancake. Selain itu, Nannys juga menyediakan 2 menu baru spesial yang hanya tersedia dari pukul 08 pagi hingga pukul 12 siang, dimana salah satunya adalah Cecile’s de Le Thon yang sempat aku coba pagi itu.

Hot Coffee 

Hot Coffee

Iced Tea

Ice Tea

Cecile’s de Le Thon, IDR 35K 

Inilah salah satu menu spesial dari The Nannys seperti yang sudah aku jelaskan di atas. Bentuknya sekilas seperti dadar gulung tapi sebenarnya dibuat dari bahan dasar pancake yang dibentuk roll berisi daging ikan tuna dan diberi homemade mayo sauce ala The Nannys. Di atasnya disajikan dengan telur mata sapi yang tampak cantik dan tertata rapi. Simple, enak sekali dan recommended untuk dicoba!

Cecile's de Le Thon

Beef Fondue, IDR 119K 

Untuk main course, Nannys menyediakan Beef Fondue yang pernah dikeluarkan pada saat season Natal. Seporsi potongan daging Australian Beef yang disajikan dengan tumis sayuran dan 3 macam dipping sauce, antara lain ada Mushroom Sauce, Cheese Sauce dan Black Pepper Sauce. Ketiga jenis saus ini sangat enak, dan saus yang paling aku suka adalah saus Mushroom dan Black Pepper-nya. Sayangnya, aku mendapat potongan daging sapi yang kurang empuk, akan lebih baik jika sebelum memesan menu ini, kita bisa menentukan tingkat kematangan daging yang diinginkan. Sedangkan untuk sayuran yang disediakan aku suka sekali, baik baby wortel, brokoli, baby potato dan baby tomato semuanya sangat fresh dan enak dimakan dengan dipping sauce yang disediakan.

Beef Fondue

Leal’s Pineapple Upside Down Pancake, IDR 39K 

Aku suka sekali dengan dessert ini, karena pancake ini berukuran lebih tebal daripada biasanya. Uniknya, di bagian tengah terdapat potongan besar buah nanas yang manis, kemudian diatasnya ditata dengan es krim Vanilla disajikan dengan caramel sauce di atasnya. It’s so yummy! Dessert ini juga merupakan dessert yang termasuk dalam promo Upside Down Your Price. Dengan memesan dessert ini, kita bisa membeli menu lainnya dengan harga terbalik. Misalnya, jika memesan menu seharga Rp. 99 ribu, maka harganya berubah menjadi Rp. 66 ribu. Menarik ya!

Leal's Pineapple Upside Down Pancake

All the food was so yummy! Thank you so much Nannys Pavillon yang sudah mengundang admin myfunfoodiary ke dalam acara food tasting pagi itu. Terima kasih juga atas goodie bag imut yang sudah dibagikan. Yeaaay! 😀 I love all the food, love the place and the good service. I’ll be back again to try other breakfast menu in Nannys. See you soon! 🙂 

Foodies at the Barn Nannys

Nanny’s Pavillon BARN
Flavor Bliss 2, Kav. 6 Unit B, Alam Sutera – Tangerang
Phone : (021) 2900.5067/68
Operation Hours : 08.00 am until 10 pm (weekdays) & 07.00 am until 11 pm (weekend) 
Price Range :  Rp. 30.000,– – Rp. 50.000,- 

Author: myfunfoodiary

Myfunfoodiary as Indonesian Food and Travel Blog was born in July 2012 and has become one of the valuable online source for locals, tourists, food enthusiasts and industry professionals. It is a Jakarta based Food and Travel Blog managed by Mullie Marlina, a young, lovely, cheerful and blessed wife who loves to share her culinary and travel experiences through her writing. You’ll find her honest reviews, valuable suggestions, objective ratings and recommendation of eateries in Jakarta and selected cities in Indonesia and abroad. Her curated restaurant reviews are based on her meticulous inquiries and her rich dining experience in various restaurants in Jakarta. She has also traveled to different cities and countries where she finds interesting and inspiring dishes, cuisines and excellent dining ambience which she also included in the list. From recommendations, restaurant experiences, events, travel destinations, and recipes, readers will find anything food related in this website. She would really appreciate your feedback, and would love to hear about any suggestions, events regarding food, or just to drop in to say "Hi". Again, thank you so much for dropping by, and she hopes you enjoy reading her journal. Thank you so much for all your supports! God bless you! ^_^

Share This Post On

1 Comment

  1. Mw nnya dnk? Klo sya mw prewed dsna cara ny gmn ya?

    Post a Reply

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.