[NEW RESTO] Kuliner Padang Peranakan di Saraso

Minggu lalu aku mengunjungi satu restoran baru yang menyediakan masakan Padang Peranakan bernama Saraso di Citywalk, Jakarta Pusat. Kata Saraso ini berarti “Serasa” yang menggambarkan visi manajemen restoran untuk melestarikan dan meningkatkan keindahan budaya Padang. Suasana restoran begitu nyaman didukung dengan interior restoran yang banyak menggambarkan nuansa kecantikan budaya Sumatera Barat modern, seperti yang terlihat pada bentuk logo restoran, gambar bangunan ala rumah gadang pada sisi dinding sebelah kanan, kain khas Padang di atas meja sebagai bagian dekorasi, dan 3 lukisan bergambar wanita Padang dengan ekspresi wajah yang berbeda-beda. Area makan di sini cukup luas namun sayangnya di restoran ini tidak ada penyekat jelas antara smoking dan non-smoking area, sehingga duduk dimana pun pengunjung akan menghirup asap rokok yang sama.

 Tampak Depan Saraso Suasana di dalam Saraso1

The Happy Faces

Resep turun-temurun yang sudah kental dengan cita rasa Tionghoa – Padang dan penggunaan bumbu segar dari Padang membuat masakan di Saraso berbeda daripada masakan Padang pada umumnya. Cita rasa masakan juga sudah disesuaikan dengan kemajemukan selera penduduk di Jakarta. Itulah mengapa restoran Saraso ini hanya menawarkan beragam menu masakan Padang Peranakan mulai dari appetizer, main course, dessert dan aneka fresh juice yang semuanya halal.

kuliner padang peranakan saraso

Stamina Booster & Sunrise Juicer, IDR 30K each 

Aku menyukai kedua healthy juice ini, karena perpaduan buahnya banyak, murni dan terasa menyegarkan. Masing-masing jus juga memiliki manfaat berbeda, seperti Stamina Booster yang berwarna merah ini dibuat dari campuran buah naga, strawberry, lemon, dan sweet syrup bagus untuk kesehatan hati dan kecantikan kulit, sedangkan Sunrise Juicer yang dibuat dari campuran buah belimbing, jeruk sunkist, dan sweet syrup bagus untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Both of them are good, but I love the Stamina Booster Juice more than Sunrise Juicer!  Must try!

Healthy Juice

Nasi Batang Arau, IDR 37K

Untuk main course, Saraso menawarkan 3 pilihan paket nasi yang menarik, seperti salah satunya adalah Nasi Batang Arau ini. Pada set ini sudah mendapat satu porsi nasi putih dan satu potong ayam yang disajikan lengkap dengan sayuran terong, sayur nangka (curried jackfruit), sayur daun singkong (cassava leaf vegetables) dan spicy anchovies. Bagian daging ayam bisa kita pilih sendiri antara bagian paha atau dada. Jenis ayamnya pun beragam, kita bisa pilih antara ayam kari, ayam goreng, ayam panggang, ayam balado atau ayam pop. Saat itu aku memilih jenis ayam balado dan aku suka dengan bumbu baladonya yang pedas namun tidak terlalu pedas dengan sedikit rasa manis. Daging ayamnya empuk dan kuah karinya pun juga enak meskipun penggunaan santan tidak sekental masakan Padang pada umumnya. Recommended!

Nasi Batang Arau

Nasi Batang Anai, IDR 36K 

Bagi yang ingin mencoba daging dendeng balado merah ala Saraso, bisa memesan paket menu ini. Komposisi dasar pada menu ini sama dengan paket menu di atas. Dalam set menu ini, kita sudah mendapat satu lembar dendeng garing balado merah served with spicy red hot chili condiment dimana kita bisa memilih antara dendeng kering atau dendeng basah saat memesan. Dendeng basah ternyata tidak jauh berbeda dengan dendeng versi kering yang dicoba oleh teman food blogger lain. Daging dendengnya empuk tapi sayang ukurannya terlalu kecil. Untuk rasa keseluruhan kurang lebih mirip dengan menu Nasi Batang Arau di atas karena komposisi pendampingnya baik kuah kari yang dituangkan ke atas nasi, maupun sayuran pelengkapnya sama.

Nasi Batang Anai

Selain menu paket, Saraso juga menyajikan beragam menu saji ke atas meja pengunjung seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini. Pilihannya pun tidak jauh berbeda seperti di restoran Padang lainnya, ada jeroan, ayam, daging rendang, sayuran, telur balado, udang kari, kikil, sambal goreng ati, sate Padang, gulai otak, paru goreng garing, dan banyak lagi lainnya. Aneka menu saji dan menu dessert ini berkisar dari harga Rp. 7.000,- hingga Rp. 28.000,-

Menu Saji Saraso Aneka Macam

Overall, pengalaman makan malam di restoran Saraso ini cukup menyenangkan buatku. Sesuai dengan slogan yang dibawa oleh restoran Saraso sebagai Restoran Padang Peranakan, maka penggunaan santan di sini tidak terlalu kental, cenderung manis dan bumbu rempah-rempah serta tingkat kepedasan masakan di Saraso tidak sepedas masakan Padang pada umumnya. Meskipun demikian, masakan-masakannya cukup enak dan harganya pun juga terjangkau. Thank you Saraso sudah mengundang admin myfunfoodiary untuk mencicipi berbagai menu lezat ini!

Saraso Padang Cuisine
Citywalk 1st Floor, Jl. KH. Mas Mansyur, Jakarta Pusat
Phone : (021) 2555 8783
Free WIFI : Yes
——————————————————–
Follow Me To Get The Latest Hip Places To Visit through :
   Rumah Padang

Author: myfunfoodiary

Myfunfoodiary as Indonesian Food and Travel Blog was born in July 2012 and has become one of the valuable online source for locals, tourists, food enthusiasts and industry professionals. It is a Jakarta based Food and Travel Blog managed by Mullie Marlina, a young, lovely, cheerful and blessed wife who loves to share her culinary and travel experiences through her writing. You’ll find her honest reviews, valuable suggestions, objective ratings and recommendation of eateries in Jakarta and selected cities in Indonesia and abroad. Her curated restaurant reviews are based on her meticulous inquiries and her rich dining experience in various restaurants in Jakarta. She has also traveled to different cities and countries where she finds interesting and inspiring dishes, cuisines and excellent dining ambience which she also included in the list. From recommendations, restaurant experiences, events, travel destinations, and recipes, readers will find anything food related in this website. She would really appreciate your feedback, and would love to hear about any suggestions, events regarding food, or just to drop in to say "Hi". Again, thank you so much for dropping by, and she hopes you enjoy reading her journal. Thank you so much for all your supports! God bless you! ^_^

Share This Post On

2 Comments

  1. Ci Mul, itu gambara perempuan pake baju adat
    Lucu banget… aku mau gambarnya ci XP

    Post a Reply

Leave a Reply to Selfi Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.