[KULINER JOGJA] Bu Ageng Warung Masakan Omah You Should Try When In Yogya

Aku tak pernah menyangka bahwa kota Jogjakarta kini tampak sangat berbeda sejak kunjunganku beberapa tahun yang lalu. Menurutku, kota Jogja yang merupakan kota pelajar, kini lebih teratur, dan lebih nyaman suasananya. Bahkan, sekarang juga banyak destinasi wisata alam yang menarik, termasuk spot wisata kuliner yang harus dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Nah, karena itulah, di sini aku ingin berbagi pengalaman wisata kuliner di kota Jogja pada saat liburan di musim Lebaran bulan lalu. Selain serunya berfoto ria di Upside Down World Jogjakarta yang baru dibuka awal bulan July 2016 di kota Jogja, aku ingin merekomendasikan kalian untuk mengunjungi Warung Masakan Omah Bu Ageng.

Warung Masakan Omah Bu Ageng yang terletak di Jl. Tirtodipuran (Yogya) memang sudah populer di kalangan penduduk lokal maupun turis luar kota. Tidak sulit pula untuk menemukannya, karena rumah makan ini berada di lokasi yang tidak jauh dari alun-alun selatan kota Jogja. Meskipun namanya warung, Warung Masakan Omah Bu Ageng tidak tampak seperti warung, melainkan berbentuk pendopo dengan interior kuno khas Jawa yang menarik. Area makan yang cukup luas, semilir angin yang bertiup, dan hijau tanaman di sekelilingnya membuat suasana makan di tempat ini terasa asri, dan nyaman, meskipun tidak tersedia AC di dalamnya.

Warung Masakan Omah Bu Ageng ini rupanya dimiliki oleh bunda dari seorang budayawan Yogya yang terkenal yaitu Butet Kertaradjasa. Wow, tak heran bila tempat makan ini begitu populer! Tapi memang tak di sangkal, masakan yang aku coba di rumah makan ini sungguh lezat. Aneka ragam menu tradisional khas Jawa yang diracik dengan bumbu tradisional banyak tersedia pada daftar menu-nya, dan kami sempat mencoba beberapa menu favorit diantaranya seperti Nasi Campur Ayam Bakar Suwiran (IDR 26K)Nasi Campur Terik Daging Sapi (IDR 31K)Bakwan Ageng (IDR 10K)Pisang Panggang Kayu Manis (IDR 11K), Eyem Penggeng Paha (IDR 26K), dan Ayam Nylekit (IDR 15K).

Dari segi presentasi atau penampilan, penyajian masakan Omah tidak ada yang spesial. Semua terlihat sederhana layaknya sebuah masakan rumahan, akan tetapi, citarasa Warung Masakan Omah Bu Ageng patut diacungi jempol! Sesuai namanya, porsi Nasi Campur di sini cukup banyak lho.. Masing-masing nasi campur disajikan dengan abon ikan tuna, keripik kentang, areh, sambal Kutai (Kalimantan-style chili sauce mixed with eggplant, long beans, stink beans, soybean cake, and shrimp), kerupuk legendar dan lauk utama berupa daging sesuai pesanan. Nah, kalau kalian menyukai masakan pedas, kalian harus coba nih Ayam Nylekit! Seperti namanya, potongan ayam yang empuk ini disajikan dengan ramuan bumbu yang terasa manis namun pedas nylekit di tenggorokan. Rasa bumbunya meresap ke dalam daging, tapi bagiku ini pedas sekaliiii.. -.-”

Nah, untuk menu yang aman, dan juga dapat dinikmati oleh anak-anak, aku rekomendasikan kalian untuk mencoba Eyem Penggeng. Namanya memang sedikit nyeleneh, tapi maksudnya adalah ayam panggang juga. Ha-ha.. Mereka menggunakan rebusan ayam kampung untuk hidangan ini, yang diberi bumbu-bumbu tradisional dan santan kelapa. Kuah arehnya mengental dan citarasanya begitu gurih sehingga kami semua sangat menikmatinya! Bahkan, Bakwan Ageng dan Pisang Panggang Kayu Manis juga enak lho, cocok dijadikan cemilan santai sore bersama teman atau keluarga saat berkunjung ke sana. Akan lebih enak apabila Bakwan Ageng masih garing ketika

Warung Masakan Omah Bu Ageng

Jl. Tirtodipuran, No.13, Mantrijeron, DIY Jogjakarta, Indonesia

Phone: +62 274 387191

Operating Hour: 11:00 – 23:00 (closed every Monday) 

Instagram || Twitter

baru digoreng, cobalah untuk minta bakwan yang garing saat memesan. Overall, kami puas dengan semua masakan yang telah kami coba di sini, thanks to Surya dan Xiao Ling buat rekomendasinya ya.. 🙂 Bila kalian sedang berlibur ke Jogja atau mencari destinasi kuliner di kota Yogya, jangan lupa untuk mampir ke Warung Masakan Omah Bu Ageng ya!

Follow my SnapChat to see the live updates: MYFUNFOODIARY

or FIND ME here: 

Author: myfunfoodiary

Myfunfoodiary as Indonesian Food and Travel Blog was born in July 2012 and has become one of the valuable online source for locals, tourists, food enthusiasts and industry professionals. It is a Jakarta based Food and Travel Blog managed by Mullie Marlina, a young, lovely, cheerful and blessed wife who loves to share her culinary and travel experiences through her writing. You’ll find her honest reviews, valuable suggestions, objective ratings and recommendation of eateries in Jakarta and selected cities in Indonesia and abroad. Her curated restaurant reviews are based on her meticulous inquiries and her rich dining experience in various restaurants in Jakarta. She has also traveled to different cities and countries where she finds interesting and inspiring dishes, cuisines and excellent dining ambience which she also included in the list. From recommendations, restaurant experiences, events, travel destinations, and recipes, readers will find anything food related in this website. She would really appreciate your feedback, and would love to hear about any suggestions, events regarding food, or just to drop in to say "Hi". Again, thank you so much for dropping by, and she hopes you enjoy reading her journal. Thank you so much for all your supports! God bless you! ^_^

Share This Post On

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.